Minggu, 05 Februari 2012

Surat pendek untuk sahabat

sahabat,,,,....... rangkain cita2 kita disaat baru bisa membaca masih bermain dikepala... kau bilang kau ingin menguasai dunia,dan aku juga..lalu kita tertawa dibawah rimbun pohon akasia.. lalu kemana impian itu sahabat???kau lupakan setelah kau tahu kerasnya dunia??? jalan ini terlalu sulit sahabat,dan kau tak ada disampingku, dan kau tak ada disaat aku terhimpit kerasnya dunia,bahkan hanya untuk menghibur dan menguatkan aku,.... sekarang aku sadar sahabat,bukan dunia yang harus kita kuasai,tapi diri kita sendiri..... dan waktu terus berlalu,kau tetap tak ada disampingku.... sahabat....terimalah salam dari perih luka mimpi...

MENGAPA KAU

kasih....... beberapa hari yang lalu sampai hari ini, aku hanya mengenang suka kita... dan aku tak mengingat duka kita, padahal aku sadar,duka kita juga ikut menemani perjalanan kau dan aku,,, kasih....... kenapa kau tak ingatkan aku,disaat aku terlalu larut dalam kesendirianku?? kenapa kau tak sadarkan aku disaat aku terjebak dalam mimpi yg indah?? kenapa kau hanya diam dalam ceriamu??? dan kenapa saat ini aku masih juga bertanya kenapa?? sementara kita merasa bahwa kita telah saling memahami.. kasih...... aku tak akan pernah sadar,bahwa kau bukan milikku..... maka tampar aku dengan kesunyian..... maka pukul aku dengan kedukaan..... maka tikam aku dengan kekecewaan.... sehingga aku akan sadar bahwa kau bukan milikku.... setidaknya untuk saat ini.... kasih..... ijinkan sipemilik satu jantung ini untuk berbisik... "MENETAPLAH DIHATIKU"

IBU

Ibu, wajah berserimu itu sekarang kulihat tua. Tubuh tegarmu itu sekarang mulai melemah. Sinar mata yang tajam saat memarahiku dulu, kini tak pernah lagi kulihat. Ibu, Aku rindu marahmu Cubit lenganku lagi sampai berwarna merah Merahkan juga telingaku dengan kritik tajammu Lakukan saja apapun yang kau mau padaku Kau injak kepalakupun kan kuserahkan dengan tersenyum Ibu, aku bukanlah siapa-siapa di depanmu. Yang dulu tak pernah bisa ke mana-mana, tanpa meringkuk di gendonganmu. Sekarang masih seperti dulu, Bu. Aku hanya seonggok daging kecil, yang tak pernah bisa bernafas tanpa kasihmu Ibu, sudah berapa kali aku melukaimu? Pasti sudah hilang kan catatanmu? Sedangkan aku masih memiliki catatan-catatan bodohku, yang merasa telah kau kecewakan. Ibu, Dapat kuhitung dengan jari tanganku, berapa kali aku membuatmu tersenyum, berapa lembar kain yang pernah kubeli untukmu Tak banyak kan? Tapi kenapa kau tak pernah meminta? Ibu, aku takut kau tinggalkan aku, karna aku memang tak pernah siap kau tinggalkan. Aku sangat membutuhkan teguranmu Aku ingin melihatmu setiap pagi

Sabtu, 04 Februari 2012

Cinta yang agung

Apa bila cinta tidak berhasil,BEBASKAN dirimu... Biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya dan terbang kealam bebas lagi.... Ingatlah,bahwa kamu mungkin menemukan cinta dan kehilangannya..tapi ketika cinta itu mati,kamu tidak perlu mati bersamanya...

Kamis, 02 Februari 2012

KEADAANKU MENYAKITIMU

Mungkin denganku kau tersakiti Jalan denganku sering merasa sepi Aku mengakui Aku menyadari Tugas yang menyita waktu Kewajiban dalam hidupku Semua mengurangi perhatianku Ku tak punya waktu tuk bersamamu Siang berlalu tanpa senggang Malam terlarut dalam kelelahan Kau terus bertahan Ku coba tuk perhatian Sampai kapan cinta Kau sanggup menerima Keadaan yang kau terima Ku menangis melihatmu menderita Maa
fkan aku... Segala kekuranganku Bagaimanapun sikapmu padaku Kaulah yang paling mengerti jalan hidupku

Selasa, 17 Januari 2012

BERSATU DI SYURGA ALLAH

Aku memang sangat mencintaimu Dan kau pun mencintai diriku TLah Lama kita menjaLin Cinta Kau mampuh membuatku bahagya Tak pernah aku berpikir untuk berpisah denganmu ApaLagi untuk menghianati cintamu Namun 1 haL yg membuat cinta kita tak mungkin bersatu Kedua orang tuamu tak pernah setuju akan kehadiranku daLam hidupmu Namun aku tetap mencintaimu WaLau didunia tak mungkin kau jadi miliku Kuharap disurga kita akan bersatu,,,

Senin, 16 Januari 2012

Cinta Sejati

Cinta berada di balik tirai kehidupan ... Bernaung di bawa nafas dan nadi ... Saling bergaut di dalam Jiwa ... Mengalir nuansa suka dan duka di balik wajah ... Cinta hadir tidak pernah meminta ... cinta sentiasa selalu datang untuk memberi ... dan cinta itu tak bisa dipaksakan ... Terkadang cinta membawa penderitaan ... dan terkadang membawa kebahagiaan ... namun cinta tak pernah membawa dendam ... cinta sejati bagaikan tulang rusuk ... yang tersusun rapi disetiap helaiannya ... dan bersatu dalam bentuk yang begitu indah ... cinta sejati itu slalu ada akan menyatu dari hati kehati ... dan merasuk kedalam jiwa dan raga ... jika kau arungi cinta sejati itu ,maka kau kan saling memahami dan mengerti ... Jika sebuah cinta telah bersatu ... Hati terasa indah ,jiwa dan raga akan slalu terjaga ... Hidup akan terasa manis bagai tanpa gula ... Jika cinta telah bersatu ...sekeras apa pun cobaan itu pasti dapat djalani, Jangan pernah membicarakan perasaan yang tidak pernah ada kepada'a, Jangan pernah menyentuh hidup seseorg klau hal itu akan menghancurkan hatinya, Jangan pernah menatap matanya kalau semua yg kamu lakukan hanya berbohong, Hal paling kejam yang seseorang lakukan kepada orang lain adalah membiarkannya jatuh cinta pdamu,sementara kamu tdk berniat utk meraih Cinta'a. jika sebuah cinta telah hilang maka tergoreskan tinta kesedihan ke dalam Hati... Kasih sayang tidak dapat dengan memohon pada orang lain,melainkan diperoleh dari sumbangsih yang diberikan. Musuh terbesar kita bukanlah orang lain, melainkan diri kita sendiri. Hendaknya bersaing untuk menjadi siapa yang lebih dicintai, bukan siapa yang lebih ditakuti..Orang yang dapat memanfaatkan waktunya dengan baik, pasti bisa menguasai arah tujuan yang ingin dicapai. Lakukanlah menurut kemampuan yang ada, jangan berniat untuk menunda, ada kemungkinan anda tidak mendapatkan apa apa.... Ketika Mengarungi kehidupan dengan layar cinta ... Telah terukir dengan indah di dalam gerai tabir dunia hati ... Tersimpan jelas kenangan kehidupan cinta ... Sampai jiwa harus berpisah dengan raga ... Kehidupan ini merupakan sebuah pembelajaran,bagimana kita harus bisa menerima apa yang kita dapatkan dengan lapang hati ,terkadang ada saatnya harus hidup dengan ketidaknyamanan keadaan namun bila kita nikmati dan ikhlas serta kita syukuri insya Allah akan menjadikan kehidupan ini jadi indah"... Jika Rindu Adalah Rasa Sakit ... Jika Cinta Adalah Ketertawanan ... Jika Cinta Adalah Pengorbanan ... Jika Kasih Adalah Kebahagiaan ... Jika Sayang Adalah Sesuatu Yang Mempesona ... Ikatlah Aku Dengan Pesona-Mu ... Tawanlah Aku Dengan Cinta Kepada-Mu ... Tumbuhkan Kebahagiaan Dalam Hidupku ... Tumbuhkan Niat Dari Semua Pengorbananku ... Di saat Kupersembahkan Sesuatu Untuk-Mu ... Saat Terucap Syukurku Atas Nikmat Dari-Mu ... Penuhilah Rasa Sakitku Dengan Rindu Kepada-Mu ... "Janganlah Mencari Kesempurnaan Dalam Kehidupan Ini Karena Itu Tidak Akan Kita Dapatkan.Karena Kesempurnaan Hanya Milik " SANG PENCIPTA." ALLAH Azza Wa Jalla .Berfirman : Dan di antara tanda-tanda kekuasaan-Nya ialah Dia menciptakan untukmu isteri-isteri dari jenismu sendiri, supaya kamu cenderung dan merasa tenteram kepadanya, dan dijadikan-Nya di antaramu rasa kasih dan sayang. Sesungguhnya pada yang demikian itu benar-benar terdapat tanda-tanda bagi kaum yang berfikir.(QS. Ar Ruum (30): 21)

Kamis, 22 Desember 2011

NYANYIAN SUKMA

Di dasar relung jiwaku Bergema nyanyian tanpa kata; sebuah lagu yang bernafas di dalam benih hatiku, Yang tiada dicairkan oleh tinta di atas lembar kulit ; ia meneguk rasa kasihku dalam jubah yg nipis kainnya, dan mengalirkan sayang, Namun bukan menyentuh bibirku. Betapa dapat aku mendesahkannya? Aku bimbang dia mungkin berbaur dengan kerajaan fana Kepada siapa aku akan menyanyikannya? Dia tersimpan dalam relung sukmaku Kerna aku risau, dia akan terhempas Di telinga pendengaran yang keras. Pabila kutatap penglihatan batinku Nampak di dalamnya bayangan dari bayangannya, Dan pabila kusentuh hujung jemariku Terasa getaran kehadirannya. Perilaku tanganku saksi bisu kehadirannya, Bagai danau tenang yang memantulkan cahaya bintang-bintang bergemerlapan. Air mataku menandai sendu Bagai titik-titik embun syahdu Yang membongkarkan rahsia mawar layu. Lagu itu digubah oleh renungan, Dan dikumandangkan oleh kesunyian, Dan disingkiri oleh kebisingan,Dan dilipat oleh kebenaran, Dan diulang-ulang oleh mimpi dan bayangan, Dan difahami oleh cinta, Dan disembunyikan oleh kesedaran siang Dan dinyanyikan oleh sukma malam. Lagu itu lagu kasih-sayang, Gerangan ‘Cain’ atau ‘Esau’ manakah Yang mampu membawakannya berkumandang? Nyanyian itu lebih semerbak wangi daripada melati: Suara manakah yang dapat menangkapnya? Kidung itu tersembunyi bagai rahsia perawan suci, Getar nada mana yang mampu menggoyahnya? Siapa berani menyatukan debur ombak samudra dengan kicau bening burung malam? Siapa yang berani membandingkan deru alam, Dengan desah bayi yang nyenyak di buaian? Siapa berani memecah sunyi Dan lantang menuturkan bisikan sanubari Yang hanya terungkap oleh hati? Insan mana yang berani melagukan kidung suci Tuhan?

Rabu, 07 Desember 2011

SAHABAT SEJATI

SAHABAT SEJATI Sejuta rangkaian kata Terwujud bagai memory Untuk seorang sahabat Cuy,, Perdamaian ini jangan kau kotori Jagalah kata 'PEACE' Yang kau tulis di dinding kamarku Sob,, Persahabatan ini jangan kau nodai Aku manusia Kau pun manusia Kita bebas menentukan Ke mana arah yang kita tuju http://www.facebook.com/pages/KUMPULAN-PUISI-PUISI-INDAH-DAN-KATA-KATA-MUTIARA/139769702788194

PUISI IBU

KASIH IBU ITU SEPERTI LINGKARAN, TAK BERAWAL DAN TAK BERAKHIR. KASIH IBU ITU SELALU BERPUTAR DAN SENANTIASA MELUAS, MENYENTUH SETIAP ORANG YANG DITEMUINYA. MELINGKUPINYA SEPERTI KABUT PAGI, MENGHANGATKANNYA SEPERTI MENTARI SIANG DAN MENYELIMUTINYA SEPERTI BINTANG MALAM.